Headline

Penemu Wifi

Written By Unknown on Senin, 30 Januari 2017 | 21.56

Penemu Wifi – Hedy Lamarr, Si Cantik Jenius

  Di zaman yang modern ini tentu Anda sudah tidak asing dengan yang namanya WIFI. Teknologi sudah bukan lagi barang yang mewah karena kita bisa menemukannya di berbagai tempat. Wifi yang merupakan kependekan dari Wireless Fidelity ini adalah jaringan nirkabel komputer yang banyak digunakan mempermudah aktivitas orang-orang.
Awalnya wifi hanya bisa digunakan untuk pengguna perangkat nirkabel dan Local Area Networks (LAN). Namun, kini wifi telah berfungsi lebih luas lagi menjadi teknologi untuk mengakses internet. Dibalik fasiltias wifi yang bisa Anda nikmati sekarang, tahukah anda siapa penemu wifi? Dialah Hedy Lamarr.
Tidak hanya parasnya saja yang cantik namun dia juga memiliki otak brilian sehingga bisa mematenkan produk yang sekarang dikenal dengan nama wifi.
Penemuan Wifi Oleh Si Cantik Hedy Lamarr
penemu-wifi-hedy-lamarrPerempuan yang lahir pada 9 November tahun 1914 ini lebih dikenal sebagai aktris papan atas hollywood yang dikenal ketika bermain dalam sebuah film berjudul Exctasy. Film tersebut yang berhasil membuat Hedy Lamarr ini menjadi aktris hollywood terkenal pada masa keemasan MGM.
Ternyata tidak hanya cantik dan pintar dalam berakting, wanita yang lahir di Wina Austria ini juga dinilai memiliki otak yang jenius. Terbukti pada tahun 1942, Hedy Lamarr berhasil mematenkan produknya yang disebut dengan sistem komunikasi rahasia menggunakan frekuensi radio dalam bertukar data. Produk ini dinilai menjadi pondasi yang kuat dan penting dalam teknologi komunikasi.
Perempuan cantik yang memiliki bakat di bidang matematika ini mencoba untuk melakukan perlawanan terhadap Nazi. Hedy Lamarr yang pada masa perang dunia ke II merupakan istri dari Fritz Mandl ini terus mencermati mengenai sistem kerja remote controlled torpedo.
Sayangnya teknologi ini tidak sampai tahap produksi karena pada saat itu masih sangat rentan terhadap jamming yang berasal dari musuh. Hanya ada satu cara dalam memanfaatkan titik kelemahannya yaitu dengan menstabilkan sinkronisasi antara sinyal dari penerima dan pengirim.
Pada tahun 1940, Hedy Lamarr bertemu dengan seorang composser musik yang bernama George Antheil. Pertemuan diantara keduanya tersebut membuat Hedy untuk mengajak George dalam membantunya untuk membuatkan alat yang dapat membantu sinkronisasi.
Lalu George pun membuat sistem berdasarkan frekuensi 88. Frekuensi ini diciptakan berdasarkan dari jumlah tuts pada piano. Agar terhindar dari jamming maka dilakukan penggulungan kertas yang bisa membantu sinkronisasi antara satu sama lain.
Mendapatkan Hak Paten Wi-Fi
Barulah 2 tahun setelah penemuan tersebut membuat Hedy Lamarr mendapatkan hak patennya sebagai penemu Wifi. Pada awalnya nama konsep penemuan tersebut dinamai Frequency Hopping. Namun kini namanya diubah menjadi spread spectrum dengan ide dasar yang sama.
logo-wifiLalu pada tahun 1997, Hedy Lamarr mendapatkan penghargaan dari Electronic Frontier Foundation dan 3 tahun kemudian tepatnya pada tanggal 19 Januari 2000, perempuan cantik ini menghembuskan napas terakhirnya. Hingga saat ini teknologi Wifi terus dikembangkan.
Hampir semua gadget seperti smartphone, konsol game maupun pemutar audio dan video dibekali fitur Wi-fi sebagai alat untuk tersambung ke internet.
Banyak tempat seperti kantor, bandara, restoran, hotel maupun fasilitas umum lainnya menyediakan fasilitas wifi yang kemudian biasa disebut dengan hotspot. Itulah sedikit informasi mengenai sejarah penemuan wifi oleh Hedy Lamarr. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Translate